Cara Beternak dan Merawat Lovebird secara Benar dan Praktis

Cara Beternak dan Merawat Lovebird secara Benar dan Praktis - Baru-baru ini lovebird merupakan burung yang menjadi primadona bagi para pecinta burung. Selain kicaunya yang sangat khas, burung ini mempunyai warna bulu yang indah dan menarik. Secara umum burung ini mempunyai tinggi kisaran 13cm-17cm dengan berat sekitar 40-60gr, berekor pendek dan berparuh agak besar. Berbanding lurus dengan besarnya minat akan lovebird sebagai burung peliharaan, banyak bermunculan para peternak lovebird yang melihat fenomena ini sebagai peluang bisnis yang menggiurkan. Cara merawat dan mengembangbiakkan lovebird ini pun bukan merupakan hal yang sulit, Anda pun bisa ikut memulainya sebagai usaha yang menjanjikan sekaligus menyenangkan.


Tips Budidaya Lovebird

Sebagai permulaan, kali ini kami akan berbagi tips dalam merawat dan membudidayakan lovebird sebagai suatu peluang usaha yang bisa Anda kembangkan, berikut tipsnya :

Sangkar Burung Lovebird
  • Siapkan kawat ram ukuran 50x50x50cm untuk bisa ditempati sepasang burung lovebird
  • Siapkan tempat untuk sang burung bertelur yang terbuat dari kotak berbahan kayu dengan ukuran 25x20x25cm dan tenggeram.
Memilih Bibit Jantan dan Betina
  • Banyak jenis burung lovebird di Indonesia. Contohnya: Lovebird Fisher, Mawar Lovebird, dan Leher Kuning Lovebird. Masing-masing jenis mempunyai jantan dan betina dengan bentuk yang hampir sama. 
  • Jangan tertipu jika mereka berpasangan belum tentu mereka jantan dan betina. Mungkin mereka sama-sama jantan atau betina. Jika dalam 2 minggu mereka tidak bertelur, maka mereka adalah jantan namun, jika dalam 2 minggu mereka bertelur lebih dari 6 telur, maka mereka semau adalah betina.
  • Untuk membedakan mana jantan dan betian, ada langkahnya, yakni memegang tulang, dimana jarak antara tulang supit adalah renggang, maka itu biasanya adalah betina. Namun jika jarak tulangnya keras, maka dia adalah jantan.
Usia Produksi
  • Biasanya lovebird bertelur pada usia 8 bulan. Tapi sering gagal. Untuk usia yang bagus adalah 1 tahun.
Penjodohan
  • Lovebird adalah salah satu hewan setia. Mereka hanya punya 1 pasangan saja sampai mereka mati. Maka, jika ingin melakukan penjodohan, biasanya memakan waktu 3-7 hari. Buat kandang nyaman agar mereka segera memiliki ketertarikan.
Pengeraman
  • Sediakan glodog tempat meletakkan telur didalam sangkar mereka.
  • Siapkan alas didalam glodog seperti ranting kecil atau tangkai daun.
  • Lovebird akan bertelur 4-6 butir dan akan mengerami setelah butir ketiga keluar
Penetasan
  • Masa eram telur antara 21-23 hari.
  • Proses penetasan biasanya 24 jam.
Makanan Anak Burung Lovebird
  • Anak lovebird bisa diambil setelah berumur 10-14 hari.
  • Letakkan anak lovebird pada kotak yang diberi alas kain handuk dan lampu 5 watt.
  • Pakannya adalah bubur bayi instant. Jangan terlalu panas tetapi juga jangan terlalu dingin.
  • Beri makan minimal 4 jam sekali.
  • Pemberian makan bisa menggunakan alat suntik.

Perawatan dan perkembangbiakan lovebird memang mudah, namun pastinya ketelatenan juga dibutuhkan dalam hal ini. Sebagai referensi peluang usaha menarik lainnya, silakan membaca pada artikel kami cara budidaya kroto yang juga merupakan usaha rumahan berpenghasilan kantoran.

Cara Beternak dan Merawat Lovebird secara Benar dan Praktis Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown